Suatu penelitian yang meneliti hubungan antara tingkat serum vitamin D dan resiko kanker usus dan payudara diseluruh dunia telah memperkirakan 600.000 kasus kanker payudara dan usus akan dapat dicegah per tahunnya jika kita mendapatkan cukup vitamin D.
Cedric F. Garland, Dr.P.H., dan para peneliti lainnya di Moores Cancer Center at the University of California, San Diego memperkirakan bahwa 250.000 kasus kanker usus dan 350.000 kasus kanker payudara diseluruh dunia dapat dicegah dengan meningkatkan konsumsi vitamin D3, terutama di negara-negara katulistiwa Utara. Vitamin D3 tersedia lewat diet (makanan keseharian), suplemen, dan paparan sinar matahari.
Penelitian ini mengkombinasikan data dari berbagai survei di 15 negara yang meneliti tingkat serum vitamin D selama musim dingin. Ini merupakan penelitian pertama yang memakai fasilitas satelit untuk mengukur sinar matahari dan awan yang menutupi berbagai daerah. Data yang ada kemudian diaplikasikan pada 177 negara untuk memperkirakan rata-rata tingkat serum vitamin D yang dimetabolisir di tiap daerah atau negara.
Dari data-data yang ada didapati bahwa takaran yang diperlukan untuk melindungi diri dari kanker payudara dan usus adalah sekitar 24-32 nanogram per milliliter dari konsentrasi 25- hydroxyvitamin D dalam serum. Tingkat 25-hydroxyvitamin D adalah indikator utama untuk status vitamin D.
“Takaran ini paling baik didapat dari kombinasi pola makan yang sehat, suplemen, dan paparan sinar matahari selama 10-15 menit dalam sehari,” ujar Garland.
Tingkat serum yang direkomendasikan adalah 2.000 IU vitamin D per hari dari makanan keseharian dan suplemen, ditambah 40% kulit terpapar sinar matahari selama beberapa menit, kecuali seseorang memiliki riwayat kanker kulit atau penyakit yang sensitif terhadap sinar matahari.
Jadi, jika Anda ingin terhindar dari kanker, cukupilah kebutuhan vitamin D Anda dan jangan takut dengan sinar matahari.
Link referensi: http://www.eurekalert.org/pub_releases/2007-08/uoc–ssm082107.php
PS: Mau tahu paket terapi alami untuk kanker, tumor, mioma dan kista? Silahkan Anda klik DI SINI.